HTML

Pengertian HTML


Apakah kamu seorang pemula dalam pemrograman, ataupun kamu baru mengenal apa itu pemrograman, atau kamu ingin belajar tentang pemrograman. tak perlu khawatir, dengan niat dan tekad yang kuat kita bisa belajar dasar-dasar pemrograman. Sebelumnya dalam pembahasan kali ini kita akan lebih mengenal apa itu HTML dan apa saja yang menjadi struktur HTML tersebut.

HTML merupakan singakatan dari (Hyper Text Markup Language), perlu di ingatkan HTML merupakan bukan bahasa pemrograman melainkan sebuah bahasa markup. contohnya ketika kita membuka situs www.youtube.com ataupun www.widiantocoder.my.id, kamu akan menemukan suatu hyperlink yang menuju halaman tertentu sesuai dengan link yang kamu tuju..

gimana? sudah ada gambaran tentang HTML ?. Markup Language ini mengacu pada penanda atau tanda-tanda (mark) yang di tulis oleh seorang programmer untuk membuat sebuah tampilan website. 
Meskipun HTML bukan bahasa pemrograman, akan tetapi ini adalah langkah awal yang harus dipelajari seseorang untuk belajar pemrograman atau menjadi seorang programmer. 

Contoh Kode HTML


setiap pengertian tanda HTML merupakan simbol kurung siku (< >) yang saling berpasangan. yang berpasangan ini adalah tanda awal dan tanda akhir, namun pada tanda akhir diberi garis miring pada tanda kurung siku (</>) guna menandakan bahwa tanda perintah HTML sudah diakhiri.
Agar tidak semakin bingung, disini penulis memberikan contoh tanda-tanda HTML yang diantaranya. 
  1. <html> : sebagai tanda awal bahwa dokumen yang dibuat merupakan tanda HTML
  2. <title> teks ini untuk judul </title> : setiap tanda <title> menandakan untuk judul suatu halaman website
  3. <br> teks ini untuk paragraf baru </br> : setiap tanda yang bertujuan untuk membuat paragraf baru.
  4. <i> teks ini miring </i> : setiap perintah tanda akan menampilkan teks berupa miring dihalaman website kita.

Membuat Dokumen HTML

sebelum membuat dokumen HTML pertamamu, hal yang harus disiapkan adalah 

1. Text Editor (notepad ++, sublime text dan lainnya)  apapun jenis text editornya yang penting bisa digunakan dalam membuat dokumen HTML
2. Web Browser untuk membuka dokumen HTML yang sudah dibuat (Google Chrome atau Firefox ) diusahakan menggunakan versi yang terbaru, karna kita akan menggunakan HTML versi terbaru juga.
3. Setelah ditentukan jenis text editor yang akan digunakan, silahkan buka text editor tersebut dan tulis kode dibawah ini 

<!DOCTYPE html>
<html lang="en">
    <head>
        <title>HTML</title>
    </head>
    <body>
        <p>Selamat Datang di web widiantocoder</p>
    </body>
</html>

4. Seperti gambar dibawah ini  


5. Setelah itu simpan dokumen HTML tersebut dengan nama index.html 
kenapa harus diakhiri dengan (.html) ? agar extensi dokumen HTML dapat terbaca oleh Web browser, apabila kita menyimpannya dengan nama index saja, maka otomatis akan berupa index.txt dan itu tidak akan terbaca oleh web browser dikarenakan dokumen yang kita buat bukan extensi html.



6. Apabila sudah disimpan dengan nama index.html, silahkan buka dokumen HTML  yang kita buat tadi dengan web browser, maka hasilnya akan seperti gambah dibawah ini. 




Selamat Anda sudah berhasil membuat halaman web pertama anda dengan HTML
sebelum itu izinkan saya untuk menjelaskan beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membuat halaman web HTML 

  • Nama File Untuk HTML
  1. Usahakan dalam membuat nama file html jangan menggunakan spasi ataupun dipisah, karna hal itu akan mempengaruhi URL yang dibentuk kurang rapih. spasi pada URL biasanya akan otomatis berubah menjadi %20.
  2. jika kamu ingin membuat halaman awal website kamu atau homepage maka file HTML yang kamu buat harus dengan index.html ini bertujuan agar halaman awal yang akan muncul adalah index,html
  3. Extensi file HTML, setiap file HTML yang dibuat akan berextensi .html, (xhtml untuk XHTML) dan htm saja. apabila tidak berextensi ini, maka file HTML yang kita buat tidak akan bisa dibuka oleh web browser, dikarnakan web browser tidak akan membaca file yang kita buat apabila tanpa extensi yang sesuai dengan file HTML

Selanjutnya akan kita bahas tentang Struktur Dasar HTML dimateri selanjutnya.

Struktur Dasar HTML

Sekian semoga bermanfaat :)

Comments

Popular posts from this blog

Cara cepat belah layar (Split Screen) windows 10 di laptop atau PC, Terbaru 2021 !!!

Tutorial Membuat Aplikasi Catatan Perjalanan UKK RPL 2022 Paket 1 (Peduli Diri)| Dengan PHP dan MySQLi (Part VII)

Cara cepat copy paste data tabel excel ke word tanpa berantakan, Terbaru 2021 !!!